(Keduapuluh Dua) 5 aplikasi nonton paling mumpuni yang wajib dimiliki pecinta web series - RAGIL SAPUTRI

(Keduapuluh Dua) 5 aplikasi nonton paling mumpuni yang wajib dimiliki pecinta web series

 (Keduapuluh Dua)  5 aplikasi nonton paling mumpuni yang wajib dimiliki pecinta web series

 

Tahukah kamu sekarang kita bisa nonton serial dari negara manapun tanpa harus menunggu serial itu tayang di televisi.

Yaap, sekarang kita berada dimana teknologi ada dalam genggaman kita. Dalam satu genggaman kita bisa memiliki dunia.

Seperti menonton serial terbaru, kalau dulu mungkin hanya bisa dilakukan dengan melihat serial atau lebihnya tepatnya sinetron di melalui televisi. Sekarang melalui ponselpun juga bisa. Dan biasanya kalau sinetron itu durasinya panjang dan tidak tahu kapan selesainya, kalau webseries biasanya episodenya tidak terlalu panjang dan ceritanya juga bervariasi.

Kita hanya perlu mendowlod aplikasi menonton di play store, kemudian kita bisa melihat serial apa yang ingin kita tonton.

Dan inilah 5 Aplikasi nonton terbaik rekomendasi ala vaarida punya :

VIU

Platform nonton drama yang juga sudah banyak diunduh oleh orang-orang. Di Viu selain film juga ada drama korea, drama jepang dll. Tetapi untuk bisa mengakses seluruh fitur yang ada di aplikasi VIU kita harus berlangganan versi premiumnya dan bayar setiap bulan. Apakah anda siap?

WETV

Semakin booming setelah Layangan putus tayang di WeTV. Untuk bisa menikmati berbagai film dan seluruh episode dari series yang ditayangkan para pelanggan harus beralih ke pengguna VIP.

NETFLIK

Netflik merupakan platform nonton film dan acara televisi terbesar di dunia. Dan saya sering menemukan penjual netflik berseliweran di twitter. Netflik bisa diakses secara gratis maupun dengan berlangganan. Kita tinggal downlod di playstore.

iQIYI

yang tayang di platform ini antara lain drama dari China, Korea, dan Jepang. Selain itu juga ada anime. Sama dengan yang lainnya, iQIYI bisa dinikmati secara gratis ataupun berbayar. Untuk pembayaran sangat mudah bisa melalui DANA, ShopeePay, Gopay. Tinggal pilih mana yang disukai.

Disney+ Hotstar

Selain berbagai film hollywood yang tayang di aplikasi ini, karya anak bangsa juga bisa tampil di aplikasi ini. tapi semua tidak bisa diakses gratis, kalau kalian ingin mengakses secara lengkap maka harus berlangganan terlebih dahulu.

 

 

 

Itulah lima aplikasi nonton terbaik, kalau kamu suka yang mana

 

Disqus Comment

Formulir Kontak